SMKN 2 WONOGIRI

SMKN 2 WONOGIRI

Asta Tanpa Sepi Ing Kridha

(0273) 323837

smkn2wonogiri@yahoo.com

Jln. Raya Wonogiri-Ngadirojo, Km. 03, Bulusulur, Wonogiri

Rekrutmen Se-Solo Raya oleh PT Astra Daihatsu Motor di SMKN 2 Wonogiri, Jaring Canaker Terbaik oleh SMK Terbaik di Wonogiri

Wonogiri-Optimalkan rekrutmen dalam jaring canaker terbaik, BKK SMKN 2 Wonogiri kembali dipercaya sebagai salah satu SMK terbaik untuk menyelenggarakan rekrutmen bersama PT ADM. Pada Sabtu (18/11/2023) diikuti sebanyak 1200 calon tenaga kerja yang berasal dari berbagai daerah di Wonogiri dan Jawa Timur diadakan psikotes oleh perusahaan tersebut. 

Terjadwal ketat dan berjalan lancar, rekrutmen tersebut merupakan rangkaian kegiatan lanjutan dari pelaksanaan tes fifik pada Sabtu (4/11/2023). Diketahui bersama bahwa PT Astra Daihatsu Motor (ADM) adalah perusahaan yang memiliki hak untuk merakit, membuat, serta mengimpor kendaraan dengan merk Daihatsu di seluruh wilayah di Indonesia. Astra Daihatsu Motor sendiri merupakan perusahaan gabungan antara Daihatsu Motor Company dengan Astra International yang berdiri sejak tahun 1978. 

Diketahui bersama bahwa PT Astra Daihatsu Motor telah menjalin kerja sama dengan SMKN 2 Wonogiri dalam jangka waktu Panjang dalam hal ketenagakerjaan dan seluk-beluknya. Semoga kolaborasi ini dapat selalu dipertahankan seiring dengan peningkatan kualitas dalam seluruh bidang pelaksanaannya.

Bagikan Postingan Ini :

Berita Lainnya

Scroll to Top